Lampung (28/11). DPD LDII Kecamatan Adiluwih mengadakan acara silaturahim dengan PC LDII Adiluwih, Sukoharjo, Banyumas, dan Pagelaran Utara. Acara tersebut bertempat di halaman Masjid Nur Hasan Pekon Adiluwih pada Rabu (23/11).
Acara yang dihadiri oleh Kemenag wilayah Pringsewu, Uspika, tokoh agama dan tokoh masyarakat Kecamatan Adiluwih ini mengusung tema “Merajut Kebersamaan, Memperkokoh Persaudaraan, dan Berbagi Untuk Meraih Ridho Ilahi”.
Tak hanya diisi oleh pembekalan materi yang disampaikan Kementrian Agama Kabupaten Pringsewu, acara ini juga diselingi bakti sosial “LDII Berbagi” dengan membagikan sembako bagi kaum dhuafa di lingkungan Masjid Nur Hasan Pekon Adiluwih.
“Tujuan diadakannya acara ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar empat pengurus PC LDII dengan Uspika, tokoh agama, dan tokoh masyarakat kecamatan Adiluwih. Juga untuk membantu pemerintah dalam meringankan beban kaum dhuafa dimasa yang sulit ini,” kata Ketua DPD LDII Kabupaten Pringsewu Dian Arif.
Dalam perhelatan itu, Ketua Pokjaluh Kemenag Pringsewu Junaidi Sirad menekankan bahwa sebagai umat Islam yang moderat perlu mewujudkan tri kerukunan umat beragama, yaitu pertama kerukunan inter umat beragam (sesama umat beragama), kedua kerukunan antar umat beragama (antara muslim dengan non muslim) dan ketiga yaitu kerukunan umat beragama dengan pemerintah.