Bone (22/8). Kepala Desa Gareccing, Bone, Sulawesi Selatan, Andi Irwan mengapresiasi kepedulian pemuda LDII terhadap lingkungan. Menurutnya, kesadaran generasi muda untuk menjaga lingkungan, merupakan pondasi untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.
“Kini, banyak pemuda teralihkan dengan gadget, sehingga kurang peduli terhadap lingkungan sekitar. Namun, pemuda LDII tetap meluangkan waktu untuk berkarya, dan memberikan dampak positif pada banyak orang,” ujarnya.
Hal tersebut, ia katakan pada pelaksanaan kerja bakti di sekitar masjid Ashabul Maimanah dan Kantor Desa Gareccing, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone, oleh pemuda LDII se-Kabupaten Bone, pada Minggu (30/7). Kegiatan itu, merupakan kerja sama antara pengurus DPD LDII Kabupaten Bone bersama perangkat Desa Gareccing.
Usai kerja bakti, generasi muda LDII Bone melanjutkan perjalanan ke Pantai Tete. Di sana, mereka mengikuti kegiatan “Cinta Alam Indonesia” dengan tema “Perhebat Karakter Pemuda dengan 6 Thobiat Luhur Guna Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global.”
Turut hadir, Ketua Dewan Penasehat DPD LDII Kabupaten Bone Sugiyanto Abdillah Rasyid, Wakil Ketua DPD LDII Kabupaten Bone Wilham, dan Ketua PC LDII Kecamatan Tanete Riattang Barat Muhammad Rian Alfaqih. Anggota Dewan Penasehat PC LDII Kecamatan Tonra Nasto Syahroni, dan Ketua PC LDII Kecamatan Tonra Samsul.