Pekanbaru (31/10). Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso, mendorong agar pengurus DPW LDII Riau lebih aktif dalam meningkatkan kontribusi dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah, DPRD, serta lembaga terkait. Menurutnya, program-program LDII akan lebih optimal jika mendapat dukungan dan bantuan dari pihak-pihak yang memegang otoritas.
Hal tersebut ia ungkapkan saat memberikan sambutan pada Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) DPW LDII Riau, yang diselenggarakan pada Selasa (29/10). “Ketika program tidak mendapat dukungan otoritas maka program tersebut akan tersendat dan tidak jalan, maka kita perlu melakukan koordinasi dan sinergi dengan kekuatan otoritas,” ucapnya.
Menurutnya, sinergi dengan pemegang otoritas merupakan upaya dalam menciptakan dampak positif yang lebih luas bagi masyarakat serta memperkuat peran LDII dalam mendukung pembangunan daerah, “Jika otoritas bekerja sama dengan kekuatan sosial seperti ormas, maka insya Allah menghasilkan hasil yang lebih optimal,” ujar Chriswanto.
Chriswanto juga menekankan pentingnya penyelenggaraan Rakerwil LDII Riau, mengingat dilaksanakan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak. Ia menegaskan LDII siap membantu pemerintah menyukseskan pesta demokrasi Pilkada. “Kami menginstruksikan pada seluruh warga LDII untuk menjaga kondusivitas dan jaga perdamaian masyarakat. Mari kita ciptakan kamtibmas yang kondusif dalam pesta demokrasi ini,” ujarnya.
Chriswanto menegaskan komitmen LDII dalam menghadapi Pilkada, yakni memegang teguh sikap netral aktif, “Secara institusi kami netral dalam Pilkada, tapi secara pribadi mari kita memilih berdasarkan hati nurani masing-masing,” lanjutnya.
Lebih lanjut KH Chriswanto Santoso menjelaskan bahwa dalam Rakerwil LDII Provinsi Riau ini untuk mempertajam implementasi “Delapan Bidang Pengabdian LDII untuk Bangsa” sebagai program prioritas, “Delapan konsep ini sudah berkaitan dengan membentuk generasi berkarakter luhur menyongsong Indonesia Emas 2045,” ujarnya.
Sementara itu Pj Gubernur Riau diwakili Kepala Biro Kesejahteraaan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Provinsi Riau (Setdaprov) Riau, Imron Rosyadi yang membuka Rakerwil LDII Provinsi Riau menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Riau akan mebdrukung program kebajikan yang diusung oleh ormas, termasuk program “Delapan Bidang Pengabdian LDII untuk Bangsa”.
“Program ini merupakan kebaikan, tentunya pasti akan didukung oleh pemerintah. Jadi kalau LDII berbuat kebaikan tidak mungkin tidak didukung oleh pemerintah,” kata Imron Rosyadi.
Ia berharap Rakerwil bisa menghasilkan program yang menyeru pada kebaikan sehingga dapat memajukan bangsa dan negara termasuk Bumi Lancang Kuning, “LDII selama ini sudah berkontribusi bagi bangsa dan negara. Mudah-mudahan ke depan kita bisa membantu agar lebih luas lagi cakupannya. Tentu saja kita bisa meningkatkan kolaborasi antara pemerintah, baik provinsi maupun kabupaten kota,” pungkasnya.
Pada kesempatan yang sama Ketua DPW LDII Riau Imam Suprayogi melaporkan bahwa “Delapan Bidang Pengabdian LDII untuk Bangsa” tersebut merupakan upaya kontribusi LDII dalam mendorong visi “Riau Maju, Berbudaya, Agamis dan Berkelanjutan dalam Bingkai NKRI”.
“Kemarin kami laksanakan Prarakerwil yang kita gelar di Rumbai Barat, Palas Daerah Kampung Iklim 2024, “Ketum Chriswanto Santoso dan Koordinator Wilayah Riau Teddy Suratmaji menyaksikan langsung Program Kampung Iklam yang dilakukan LDII Riau berkolaborasi dengan Perbanusa. Kami melakukan pemanfaatan sampah plastik menjadi petasol yang menjadi bahan bakar,” jelas Imam.
Menurut Imam, LDII Riau selalu berupaya berkordinasi dengan Pemerintah Daerah dan pemangku kepentingan terkait untuk mendukung program-program berkelanjutan, “Selain masalah lingkungan hidup, ketahanan pangan, LDII juga aktif dalam pembinaan umat melalui pembinaan 29 karakter pada generasi muda. Warga LDII harus berkarakter jujur, amanah, dan mandiri. Hal ini kami terapkan dan tindaklanjuti dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Imam.
Hadir dalam Rakerwil LDII Riau antara lain Kapolda Riau yang diwakili oleh AKBP Boy Azhar, Danrem 031/WB diwakili oleh Letkol Mulyadi, Kajati Riau diwakili oleh Rosmawi, Wakil Ketua I H. Parisman Ikhwan, Kakanwil Kemenag, Wakil Ketua DPRD Rohil Maston, Pengurus Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, ICMI, FKUB, LAM Riau beserta undangan lainnya. Peserta yang hadir terdiri dari Pengurus DPD LDII Kabupaten/Kota se-Riau, pimpinan pondok pesantren, dan sekolah di bawah naungan LDII.