Bandung (13/3). Sekretaris DPW LDII Jawa Barat, Muhammad Satria didampingi Ketua Biro Hubungan Antar Lembaga (HAL), Pipin Priatna audiensi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat untuk mempersiapkan kegiatan berbagi takjil gratis. Audiensi itu digelar pada Senin (10/3) di Kantor MUI Jawa Barat.
Menerima kunjungan LDII, Sekretaris Umum MUI Jabar, KH Rafani Achjar, menyambut baik inisiatif tersebut dan mendukung penuh pelaksanaannya. Ia akan menyampaikan rencana kegiatan ini kepada Ketua Umum MUI Jabar, serta membuka peluang untuk turut hadir dan memberikan tausiyah, “Insya Allah, saya sampaikan kepada bapak ketum agar bisa hadir dalam acara nanti,” ujarnya.
Selain MUI, LDII Jawa Barat juga menjalin komunikasi dengan Kesbangpol Jawa Barat. Satria dan Pipin melanjutkan audiensi dengan Kepala Bidang Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Jawa Barat, Irman Nugraha.
Pada kesempatan itu, Irman Nugraha menyatakan dukungan penuh terhadap program ini dan mengungkapkan akan menghadiri kegiatan tersebut, “Dukungan dari Kesbangpol ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah dan organisasi masyarakat dalam mendorong kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” ungkapnya.
Muhammad Satria mengungkapkan kegiatan berbagi takjil gratis ini diagendakan akan berlangsung pada Jumat (14/3), di depan Gedung Sate, Bandung, “Panitia telah menyiapkan berbagai persiapan teknis agar acara berjalan lancar, mulai dari pengaturan arus lalu lintas hingga pembagian takjil yang tertib dan merata,” jelasnya.
Program ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kepedulian sosial, mempererat ukhuwah Islamiyah, serta membawa berkah bagi masyarakat di bulan suci Ramadan, “LDII Jabar juga mengajak masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, baik sebagai relawan maupun dengan mendukung secara moral dan doa, agar kegiatan ini berjalan dengan sukses dan memberikan manfaat yang luas,” tutup Satria.