Banyuwangi (26/3). Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas menghelat Safari Ramadan di Masjid Thoriqul Jannah, naungan LDII Banyuwangi, pada Jumat (22/3). Ia salat Isya dan Tarawih berjamaah bersama 300-an warga LDII dan masyarakat Desa Sukorejo, Banyuwangi, Jawa Timur.
Bupati Ipuk mengungkapkan, safari Ramadan tersebut bertujuan sebagai media komunikasi, dan menjalin sinergi antara pemerintah dengan berbagai stakeholder, termasuk LDII. “Semoga momen Ramadan ini menjadi titik balik untuk membangun keharmonisan seluruh lapisan masyarakat, setelah Pemilu serentak pada 14 Februari lalu,” ujarnya.
Ipuk menjelaskan, hasil Pemilu telah diputuskan, dan ada yang menang dan ada yang kalah. “Harus kita terima keputusan yang telah ditetapkan,” pungkasnya. Ia menegaskan, tidak boleh termakan berita adu domba yang dapat memecah kedamaian. “Perlu dicek kebenarannya terlebih dahulu,” tegas Ipuk.
Selanjutnya, terkait kemajuan Kabupaten Banyuwangi, Ipuk mengungkapkan, pertumbuhan ekonomi Banyuwangi pada tahun 2023 mengalami peningkatan sebesar 5,93 persen. “Dari sebelumnya, tahun 2022 sebesar 4,43 persen,” jelasnya.
Angka pertumbuhan ekonomi itu, lebih tinggi dari angka pertumbuhan ekonomi Jawa Timur sebesar 4,95 persen. “Peningkatan juga diperoleh pada indeks pembangunan manusia (IPM) Banyuwangi pada tahun 2023 sebesar 73,79, dibandingkan tahun 2022 sebesar 73,15,” rincinya.
Menanggapi itu, Ketua DPD LDII Banyuwangi, Astro Junaedi mengucapkan terima kasih, dan berharap sinergisitas Pemkab Banyuwangi dan LDII terus berjalan baik. “Kami siap mendukung dan berkolaborasi dengan pemerintah untuk umat,” ujarnya.
Selanjutnya, Astro mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. “Yang telah membawa banyak perkembangan positif,” tutupnya. (one_)
semoga Alloh paring lancar manfaat barokah