Kolesterol tinggi adalah penyakit yang dialami oleh sebagian orang. Kolesterol sebenarnya merupakan senyawa dengan sifat mirip lemak yang hidup secara alami di bagian tubuh seperti otak, saraf, otot, usus, hati, dan jantung.
Produksi kolesterol datang dari dua, yaitu diproduksi oleh hati atau lewat makanan yang anda konsumsi. Para dokter menyarankan angka kolesterol normal adalah di bawah 200 miligram per desiliter (mg/dl). Jika melakukan tes kadar kolesterol, pastikan mendapat rincian hasil HDL (lemak baik) dan LDL (lemak jahat).
Kadar HDL yang baik bagi tubuh adalah 60 mg/dl.Tapi semakin tinggi kadarHDL, justru semakin baik bagi tubuh. Sementara itu kadar LDL/ low density lipoprotein (lemak jahat) yang aman bagi tubuh adalah di bawah 100 mg/dl. Bagi orang yang memiliki kolesterol tinggi, tentu ingin tahu apa saja sumber makanan penurun kolesterol yang baik. Berikut ini beberapa makanan penurun kolesterol, diantaranya:
1. Kacang kedelai
Makanan olahan kacang kedelai seperti tahu, tempe, oncom, susu kedelai, atau kembang tahu mengandung zat isoflavon. Isoflavon berfungsi sebagai zat yang dapat menekan kolesterol jahat agar tidak berkembang dalam darah. Ada hal yang harus dihindari ketika mengolah bahan makanan dari kacang kedelai yakni menghindari mengolahnya dengan minyak goreng biasa. Supaya lebih sehat, minyak goreng biasa dapat diganti dengan minyak zaitun.
2. Oatmeal
Mayoritas orang lebih suka mengonsumsi oatmeal sebagai makanan diet andalan. Nyatanya, oatmeal juga termasuk makanan penurun kolesterol. Oatmeal adalah makanan yang baik karena mengandung serat larut yang dapat menurunkan kadar LDL pada tubuh. Kandungan serat pada oatmeal dapat mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darah. Mengonsumsi 10 gram oatmeal dapat mengurangi total kadar kolesterol di dalam tubuh, terutama kolesterol jahat.
3. Kacang Selain Kacang Tanah
Kacang selain kacang tanah cocok dikonsumsi sebagai makanan untuk diet. Kandungan serat larut yang sangat tinggi pada kacang juga dapat membantu mengurangi kadar kolesterol tubuh. Mengonsumsi kacang seperti buncis, kacang merah, kacang panjang, atau kacang almond secara teratur selama 6 minggu dapat mengurangi kadar kolesterol hingga 10 persen.
4. Ikan Salmon
Ikan salmon mengandung omega-3 yang dipercaya bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dan trigliserida, serta menambah produksi kolesterol baik. Selain itu, ikan salmon juga mengandung asam lemak omega 3 EPA (Eicosapentaenoic Acid) dan DHA (Docohexaenoic acid) yang baik bagi kesehatan dan fungsi kerja organ jantung.
5. Kuaci Tawar
Kuaci adalah makanan yang mengandung zat tembaga yang baik bagi tubuh. Jika tidak menjaga pola makan dengan baik, asupan zat tembaga akan lebih rentan mengalami kenaikan kadar kolesterol jahat dan terbatasnya kolesterol baik yang terserap ke tubuh.
Dalam hal ini, perlu diperhatikan agar seseorang mengatur gaya hidup sehat. Karena dengan menjaga pola makanyang sehat akansangat membantu untuk menurunkan kolesterol. (Elga/Wicak/LINES)