Surabaya (1/4). Pengurus PC LDII Kecamatan Gunung Anyar membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas di kawasan Middle East Ring Road (MERR), Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (24/3). Kegiatan tersebut menggandeng Persinas ASAD, dan Senkom Mitra Polri Surabaya.
PC LDII Kecamatan Gunung Anyar juga melibatkan Bintara Pembina Desa (Babinsa) dan Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Kelurahan Gunung Anyar, serta Ketua RW 2 Gunung Anyar.
“Kami menyiapkan 450 bingkisan takjil dan dibagi di dua titik yaitu di jalan MERR dan Jalan Amir Mahmud,” ujar Ketua PC LDII Kecamatan Gunung Anyar, Giyato.
Giyato sengaja memilih lokasi sekitar jalan MERR karena selain dekat dengan Kantor PC LDII Kecamatan Gunung Anyar, jalan tersebut sangat strategis karena berdekatan dengan pintu keluar tol Tambak Sumur dan dari arah Sidoarjo ke Surabaya.
Giyato mengatakan, Ramadan menjadi pengingat untuk berbagi. “Mari kita saling bergandengan tangan untuk berbagi, tidak harus menunggu kaya, seberapapun yang kita berikan dengan ikhlas insya Allah akan dicatat sebagai amal baik kita,” pungkasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Babhinkamtibmas Kelurahan Gunung Anyar, Bripka Sukmadarmawan berpesan kepada warga agar turut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) khususnya selama Ramadan.
“Kami mengimbau kepada orang tua agar mengawasi anaknya khususnya pukul 22.00 agar sudah berada di rumah karena mengantisipasi kerawanan tawuran, balapan liar, maupun perang sarung,” pesannya.
Sementara itu, Babinsa Kelurahan Gunung Anyar Koramil 0831/05 Rungkut Guntoro W mengapresiasi PC LDII Gunung Anyar yang melaksanakan bagi takjil dengan melibatkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas. “Semoga kegiatan seperti ini selalu diadakan pada bulan Ramadan. Kedepannya bisa ditingkatkan lagi untuk memberikan takjil kepada masyarakat kelurahan Gunung Anyar,” pesan Guntoro.
Alhamdulillah..
Bisa berbagi takjil di bulan ramadhan..
Semoga barokah