Klaten (8/5). MUI Kecamatan Pedan menggelar halal bihalal di Aula Serba Guna Pedan, Klaten, Jawa Tengah pada Sabtu (4/5). Kegiatan itu dihadiri empat ormas Islam yang ada di Pedan yakni Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, LDII, dan Majelis Tafsir Al Quran (MTA).
Dalam kesempatan itu hadir juga Ketua PC LDII, Suwarto yang didampingi oleh Kusnanto, Muhammad Rizky Choirulloh, H. Sugiyanto dan Rizal Putra Milda.
Ketua MUI Kecamatan Pedan, Hadi Rosyidi, dalam sambutannya menegaskan, pentingnya persatuan di antara umat Islam, meskipun berasal dari berbagai organisasi. “Kita adalah satu dalam nikmat Islam rahmatallil alamin dalam forum Majelis Ulama Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Pedan, Rasidi menyampaikan bahwa saat ini semuanya telah melaksanakan halal bihalal, dan berarti sudah tidak adalagi dosa atau kesalahan di antara kita.
“Bapak Camat menitipkan pesan dan ucapan terimakasih atas kegiatan-kegiatan MUI yang terdiri dari LDII, NU, MTA dan Muhammadiyah. Sebelumnya, kita telah melaksanakan rangkaian kegiatan salat Tarawih keliling dari masjid ke masjid lintas ormas Islam. Kedepannya, mari kita jaga dan tingkatkan persatuan dan kesatuan,” ungkap Rasidi.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua PC LDII Pedan Suwarto, menyambut baik terlaksananya acara yang diinisiasi oleh MUI. Hal itu sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan. “Ini bisa menjadi sarana memperkuat tali persaudaraan antar umat Islam,” katanya.
Hadir dalam acara itu, seluruh pengurus MUI, unsur Muspika, KUA, Sekcam Pedan, Rasidi, Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Pedan Wiyono serta pengurus dari empat ormas Islam se-Kecamatan Pedan. (Rizal PM/LINES)
semoga Alloh paring keberadaan dan keberadaban LDII dapat dirasakan manfaat dan barokahnya oleh siapapun