Pringsewu (18/8). PC LDII Banyumas menghadiri undangan “Upacara HUT ke-78 RI”, di lapangan Kecamatan Banyumas, Kabupaten Pringsewu, Lampung, pada Kamis (17/8). Upacara tersebut dipimpin Camat Banyumas, Hartono.
Sekretaris PC LDII Banyumas Nasrul Azhar mengatakan, LDII mengirimkan satu regu dalam upacara tersebut. Setiap tahun, ia mengungkapkan LDII selalu mengikuti upacara HUT RI.
“Selain LDII, peserta terdiri dari perwakilan sekolah, perangkat pekon, dinas dan organisasi perangkat daerah, organisasi kemasyarakatan dan perguruan silat, serta kelompok kesenian kuda lumping,” ujarnya.
Nasrul melanjutkan, HUT RI, menjadi pengingat besarnya perjuangan pahlawan Indonesia. “Kami, warga LDII patut bersyukur dengan perjuangan para pahlawan. Sehingga Indonesia masih tetap eksis hingga kini, dan ini yang harus kami lanjutkan,” pungkasnya.
Menanggapi itu, Ketua Panitia HUT ke-78 RI Kecamatan Banyumas, Ismungin mengapresiasi partisipasi LDII. “Saya berterima kasih pada LDII. Kami berharap, LDII Banyumas dapat terus berkontribusi pada kegiatan di Kecamatan Banyumas,” tutupnya.