Wonogiri (25/10). Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kabupaten Wonogiri, Teguh Suyono memberikan sambutan dalam Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) DPD LDII Kabupaten Wonogiri. Kegiatan tersebut diadakan pada Kamis (24/10) di Wonogiri, Jawa Tengah.
Dalam sambutannya, Teguh menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan organisasi kemasyarakatan (Ormas) dalam menyiapkan generasi muda menghadapi bonus demografi menuju Indonesia Emas 2045.
Menurutnya, baik pemerintah maupun ormas, harus selalu bersinergi dalam menyiapkan generasi muda untuk menghadapi bonus demografi tahun 2045. Generasi Z, yang menjadi kelompok usia produktif saat ini, “Namun dalam berbagai penelitian mereka banyak menghadapi tantangan, termasuk di antaranya masalah komunikasi dan ketidakmampuan menerima masukan, yang sering menjadi penyebab mereka diberhentikan dari pekerjaan,” ujar Teguh.
Karakter generasi Z itu, menjadi tantangan yang perlu diantisipasi bersama agar generasi muda mampu bersaing pada era global. Selain itu, Teguh juga menyinggung bahwa tahun 2024 merupakan tahun politik yang penting. Ia mengapresiasi LDII Kabupaten Wonogiri karena telah memberi ruang bagi para calon bupati untuk menyampaikan visi dan misi mereka dalam forum yang edukatif.
“Kegiatan Rapimda ini juga menjadi bentuk edukasi politik bagi masyarakat Wonogiri, dan kami berharap LDII dapat terus berperan dalam mendukung pilkada serentak yang akan diadakan pada 27 November 2024,” tambahnya.
Teguh menekankan bahwa keberhasilan pilkada bukan hanya soal pelaksanaannya yang lancar, tetapi juga tentang menjaga persatuan masyarakat. “Pilkada yang sukses adalah pilkada yang tidak memicu perpecahan akibat perbedaan pilihan, serta semua masyarakat mau menggunakan hak pilihnya,” ujarnya.
Dengan peran aktif LDII dan ormas lainnya, Teguh berharap Pilkada bisa berlangsung damai dan menghasilkan pemimpin yang berintegritas. Acara Rapimda LDII menjadi wadah penting untuk membangun sinergi antara pemerintah dan masyarakat. Untuk menjaga stabilitas sosial-politik serta mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan masa depan.