Langkat (16/3). Tim III Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Langkat mengunjungi warga LDII Kecamatan Binjai, di Masjid Al Manshurin, Langkat, Sumatera Utara, pada Jumat (6/3). Tim Safari tersebut dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra kabupaten langkat, Muliono.
Ia mengungkapkan, acara tersebut bertujuan memotivasi umat Islam untuk lebih meningkatkan ibadah di bulan Ramadan. “Sehingga keimanan dan ketakwaan semakin meningkat,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Muliono menyerahkan hibah untuk Masjid Al Manshurin, senilai Rp 20 juta, paket sembako untuk masyarakat dan tali asih untuk Badan Kesejahteraan Masjid (BKM).
Menanggapi itu, Ketua PC LDII Binjai, Yusmariadi mengatakan, program tersebut sangat baik. “Semakin memperkuat sinergi antara pemerintah dengan masyarakat,” tuturnya.
Ia berharap, kegiatan tersebut dapat terus berlanjut. “Kami sangat mengapresiasi perhatian Pemkab Langkat terhadap masyarakat. Khususnya meningkatkan kebersamaan di bulan Ramadan,” pungkas Yusmariadi.
Selanjutnya, Yusmariadi mengajak warga LDII Binjai, untuk meningkatkan amal ibadah dan kepedulian sosial di bulan Ramadan. “Tidak lupa, mari raih lima sukses di bulan Ramadan. Sukses puasa, salat Tarawih, tadarus Al Quran, meraih Lailatul Qadar, dan menunaikan zakat fitrah,” tutupnya.
Semoga semakin meningkatkan semangat dalam beribadah dan menjalin silaturahim. Lancar Barokah.