Tangerang (23/8), DKM Al-Barokah PAC LDII Bojong Nangka mengadakan penyembelihan puluhan hewan qurban serta pembagian daging qurban bertepatan dengan perayaan Hari Raya Idul Adha 1439 H, Rabu (22/8). Acara tersebut sekaligus menjadi ajang silaturrahim antar warga LDII dan tokoh masyarakat Kelurahan Bojong Nangka.
Acara silaturrahim dan pembagian daging dilakukan setelah acara pemotongan hewan qurban. Sedikitnya ada empat unsur tokoh turut hadir dalam acara tersebut diantaranya unsur kelurahan, unsur kepolisian, unsur keagamaan, dan forum ketua RT/RW yang mewakili warga.
“Hasil dari qurban tidak hanya dinikmati orang yang berqurban saja, tapi juga dibagikan kepada masyarakat sekitar terutama masyarakat yang kurang mampu,” kata Fadli Jusuf sebagai ketua PAC Bojong Nangka.
Beliau juga mengatakan ada tiga tujuan terselenggaranya acara tersebut yaitu untuk melaksanakan perintah dalam Al-Quran, memupuk rasa sosial dan juga kebersamaan. “Dengan adanya momen qurban ini semua jadi berkumpul dan semua jadi bersatu,” ujarnya.
Ada sekitar 600 kantong daging qurban yang dibagikan pada warga LDII, masyarakat sekitar, serta tamu undangan yang hadir.
Menurut Angga Yulyantono selaku Lurah Bojong Nangka acara ini menjadi ciri khas dari LDII di Bojong Nangka saat Idul Adha. Tidak hanya sekedar pembagian daging hewan qurban, tapi juga jadi tempat berkumpulnya para tokoh di Bojong Nangka.
“Saya berharap LDII terus konsisten menyelenggarakan acara ini, jangan dihilangkan, karena jadi tempat ngariung-nya para tokoh di Bojong Nangka,” ungkapnya.(laras/LINES)