Tabanan (8/1). Usai salat Jumat (8/1), pengurus DPD LDII Kabupaten Tabanan bersilaturahim ke rumah Ketua MUI Kabupaten Tabanan, K.H. Rif’an. Sebagai tokoh umat muslim yang sangat dihormati di Kabupaten Tabanan, K.H. Rif’an menyambut baik kedatangan pengurus LDII Kabupaten Tabanan.
Suasana pertemuan berlangsung hangat dan akrab. Menurut K.H. Rif’an, LDII Tabanan sejauh ini cukup aktif dalam berbagai kegiatan keagamaan maupun acara yang digagas pemerintah. “Selama ini hubungan LDII dengan MUI dan ormas agama lain di Tabanan sangat harmonis. Saya berharap, pengurus LDII yang baru bisa meningkatkan kerja sama yang sudah terjalin baik,” ujar K.H. Rif’an.
Bahkan, salah satu pengurus LDII Tabanan yaitu H. Sunoto yang saat ini menjadi anggota Dewan Penasihat LDII Kabupaten Tabanan juga masuk ke dalam jajaran kepengurusan MUI Tabanan, “Saya kalau menghadiri undangan ke Denpasar atau tempat lain, saya sering mengajak saudara yang dari LDII,” imbuh pria 67 tahun itu.
Tidak hanya dengan pengurus LDII, ia juga merangkul semua ormas Islam yang ada di Tabanan. K.H. Rif’an memberikan nasihat kepada pengurus LDII Tabanan yang baru agar bisa bersinergi dengan semua ormas keagamaan yang ada. Ia juga menyarankan agar segera menemui Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Tabanan untuk meminta arahan.
“Kami ini ormas agama sifatnya mengabdi dan nonprofit. Jangan lelah dalam berbuat baik untuk kebaikan semua umat,” tuturnya. “Saya doakan, semoga pengurus dan warga LDII Tabanan bisa semakin maju,” tukas kiyai kelahiran Mojokerto, Jawa Timur itu.
Dalam pertemuan itu, Ketua DPD LDII Kabupaten Tabanan, Maulana Sandijaya didampingi H. Mariyono (Wakil Ketua I); Imam Kambali (Wakil Ketua II); dan H. Deddy Wawan Setiawan (Sekretaris). Mereka meminta MUI selalu memberi araha dan bimbingan, dan selalu memberi nasihat bila LDII Tabanan memiliki kekurangan.
Sandi menjelaskan, sebagai organisasi legal dan sah berdasarkan undang-undang, LDII Tabanan siap memberikan kontribusi positif kepada umat dan masyarakat secara umum. Salah satu kontribusi itu yakni menjaga kerukunan dan tetap menjaga toleransi umat beragama.
Moga kedepan ldii semaakin maju