Kuantan Singingi (14/9). Bupati Kuantan Singingi, Suhardiman Amby mengajak warga LDII memajukan Kabupaten Kuantan Singingi. Hal itu ia katakan saat bersilaturahim dengan warga LDII di Masjid Abdurrauf Al-Mansurin, Kuantan Singingi, Riau, pada Selasa (6/9).
“LDII merupakan ormas Islam yang sangat luar biasa. Walaupun setiap ormas Islam memiliki perbedaan, jangan jadikan itu perpecahan. Harus tetap Bhinneka Tunggal Ika. Kita majukan Kuantan Singingi,” pungkasnya.
Salah satu hal yang dapat dilakukan, ia mencontohkan ajang “Pacu Jalur Tepian Narosa”, yang dihadiri warga dari berbagai daerah, bahkan mancanegara.
“Tercatat, 1,3 juta orang hadir menonton pacu jalur di Kuantan Singingi. Jika 1 orang menghabiskan dana Rp 100 ribu, sudah berapa uang yang masuk ke Kuantan Singingi,” pungkasnya.
Untuk itu, ia berharap program-program LDII bisa selaras dengan pemerintah. “Misalnya, LDII membuat stand bazaar di ajang pacu jalur,” ujarnya.
Menanggapi itu, Ketua DPW LDII Riau, Imam Suprayogi menjelaskan, LDII memiliki delapan program pengabdian untuk bangsa. “Program-program ini sangat bisa disinergikan dengan program Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi,” tutupnya.
Ayoo warga LDII terus berkontribusi untuk bangsa
Alhamdulillah gayung bersambut oleh jajaran Bupati dan forkopimda kabupaten Kuantan Singingi
warga ldii insysallah semuany tunduk patuh pd aturan pemerintah selama tdk bertentangan dengan sgama dan pancasila
Maju terus untuk kemajuan masyarakat dan bangsa Indonesia dengan tetap Istiqomah menetapi ibadah karena Alloh sampai Husnul khatimah
Semoga Alloh paring aman selamat lancar barokah
Semoga Alloh paring aman srlamat lancar barokah
Alhamdulillah, Semoga Allah paring aman selamat lancar dan barokah
LDII makin oke
Ldii jaya
Alhamdulillah smg LDII tetap jaya
Program yang bagus
Ya Allah semoga LDII lebih maju lagi,lebih bermanfaat bagi semua kalangan,sukses terus barokah